Sabtu, 15 Januari 2011
Wanita Harus Berbohong untuk 3 Rahasia Ini
Menjalin hubungan dengan lawan jenis perlu keterbukaan dan kejujuran. Namun bukan berarti Anda mesti buka semua hal dengannya.
Setidaknya ada tiga hal yang patut kaum wanita sembunyikan demi menjaga perasaan pria.
1. Kehidupan seks sebelum bersamanya
Ini adalah hal pertama yang tak boleh diungkap bila Anda telah bersama pasangan baru. Jangan ungkit hal-hal yang berbau seks dengan mantan Anda. Bila ia mencoba menggalinya katakanlah ia yang terbaik yang pernah Anda miliki.
2. Kemana Anda menghabiskan uang
Bila itu uang pribadi Anda cobalah untuk tidak terlalu terbuka tentang kemana Anda menghabiskannya.
Bila ia bertanya cukup jawab Anda mendapatkannya dengan harga murah. Ini juga cara menghindari pertengkaran yang disebabkan karena masalah uang.
3. Perasaan buruk tentang keluarganya
Pria tak perlu tahu pendapat atau persaan buruk Anda tentang keluarganya. Selain meyelamatkan hubungan kalian, mengemukakan pendapat buruk tentang keluarganya membuat dia merasa Anda menyuruhnya memilih antara Anda dan keluarganya, hal itu sangat tidak disukai pria. (fen)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.